Pada Tanggal 21 Pebruari Tahun 2025 telah dilaksanakan Kegiatan Bulan Bahasa Ke. VII Tingkat SD di Kelurahan Kampung Anyar. Dalam upaya pelindungan dan pemeliharaan kelestarian Bahasa, Aksara dan Sastra Bali serta sebagai langkah pengembangan dan penyebarluasan Bahasa, Aksara dan Sastra Bali, serta upaya pendayagunaan pemajuan Bahasa, Aksara, dan Sastra Bali untuk menguatkan ideologi politik ekonomi, sosial, budaya, pertahanan dan keamanan. Dengan dasar tersebut, maka pemerintah provinsi Bali mengamanatkan penyelenggaraan Bulan Bahasa Bali melalui Peraturan Gubernur Bali nomor 80 tahun 2018 tentang Pelindungan dan Penggunaan Bahasa, Aksara, dan Sastra Bali serta penyelenggaraan Bulan Bahasa Bali. Kegiatan Penyelenggaraan Bulan Bahasa Bali tahun 2025 mengangkat tema “ Jagat Kerthi – Jagra Hita Samasta “ : yang bermakna Bulan Bahasa Bali menjadi altar pemuliaan bahasa, aksara dan sastra bali sebagai sumber kesadaran menuju harmoni semesta raya.
Hadir dalam kegiatan bulan bahasa Bali ke VII antara lain :
Lurah Kampung Anyar, Sekretaris Lurah, Kasi Pembangunan & Kesra, Penyuluh Bahasa Bali, Ketua LPM, Babinkamtibmas, Babinsa, Kelian Banjar Adat, Ketua PHDI, Para Kaling dan Kepala SD No. 1 dan 3 Kampung Anyar, Dalam Pembukaan Bulan Bahasa Bali yang ke VII ini dibuka langsung oleh Lurah Kampung Anyar, dimulai dari 09.00 Wt s/d 12.30 Wt. dan bertujuan untuk melestarikan dan mengembangkan bahasa bali serta meningkatkan kesadaran dan apresiasi masyarakat terhadap bahasa dan budaya bali dan diharapkan kepada para peserta untuk dapat mengikuti kegiatan bulan bahasa bali ini dengan sungguh – sungguh.
Jenis Lomba yang dilaksanakan adalah Wimbakara / Nyurat Aksara Bali Tingkat SD dengan peserta SD masing – masing Lima ( 5 ) Orang.
Adapun peserta dalam lomba Wimbakara / Nyurat Aksara Bali Tingkat SD ini yang mendapat Juara I, II, III dan harapan adalah :
- Juara I atas nama Luh Putu Vina Ayu Septianingsih.
- Juara II atas nama Gede Adi Agus Antara.
- Juara III atas nama Kadek Purnama Maharani.
- Juara harapan atas nama Kadek Juna Nata Putra.
Demikian yang dapat saya laporkan dalam kegiatan bulan bahasa bali ke VII ini, sekian dan terima kasih.